Kesalahan Membuat Landing Page yang Wajib Dihindari Pemula

by -1460 Views
by
Hosting Unlimited Indonesia

Untuk membuat landing page yang potensial dan mendapatkan banyak traffic tentu tidak boleh sembarangan. Kesalahan membuat landing page harus dihindari. Apa saja kesalahan yang dimaksud?

Pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskannya untuk Anda tentang apa saja kesalahan dalam pembuatan landing page yang wajib dihindari. So, let’s check these out!

Kesalahan Membuat Landing Page yang Wajib Dihindari Pemula

Landing page berisi teks secara keseluruhan

Siapa sih yang tidak bosan kalau disuguhi dengan tulisan penuh di layar?

Anda harus paham dulu konteks seseorang bermain internet adalah untuk mendapat hiburan. Jadi pastikan jangan membebani mata mereka dengan tulisan penuh di layar melainkan berikan gambar yang menarik di halaman yang Anda buat.

Jika harus ada informasi panjang yang dijelaskan, hindari menjabarkan melainkan buat dalam model bullet poin sehingga mudah dibaca garis besarnya karena kebanyakan orang yang berkunjung ke landing page hanya membaca sepintas saja.

Tidak memiliki alur yang jelas

Kesalahan membuat landing page yang selanjutnya adalah landing page dibuat dengan memaksa pengunjung berpikir sendiri inti dari penawaran atau informasi yang ditampilkan. Jika landing page Anda memiliki ciri – ciri ini sudah bisa dipastikan bahwa landing page memiliki alur yang tidak jelas.

Anda harus tahu dan pahami bahwa psikologi manusia ketika berkunjung ke suatu halaman, mereka biasanya ingin mendapatkan informasi yang dibutuhkan tanpa berlama – lama. Karena itu alur sebuah landing page harus ditentukan sebelum Anda mengcreate dan menyebarluaskannya di internet. Buat halaman yang mudah dipahami oleh audiens dan tidak berbelit – belit.

CTA kurang baik

CTA atau Call to Action merupakan kunci seseorang akan melakukan aksi atau tidak setelah membaca informasi atau penawaran yang ditemukan di suatu halaman. Karena itu, CTA harus diupayakan disediakan di tempat yang baik, dengan ukuran yang nyaman di lihat dan menonjol.

CTA yang kurang baik tidak akan membuat orang ingin mengklik dan melakukan aksi yang sebenarnya suatu aksi tersebut adalah hal yang diinginkan dan menjadi target utama seseorang mengcreate suatu landing page. Jadi pastikan Anda memperhatikan dimana CTA Anda di suatu landing page.

Formulir yang terlalu rumit

Anda harus selalu ingat bahwa biasanya tujuan sebuah landing page dibuat adalah untuk mengumpulkan informasi pengunjung yang berkaitan dengan apa yang Anda tawarkan kepada mereka.

Agar orang yang datang ke suatu halaman kunjungan tidak merasa bosan dan berkenan mengumpulkan informasi, maka buat formulir yang tidak terlalu rumit. Hindari membuat formulir yang membuat pengunjung merasa tidak nyaman untuk mengisi datanya.

Jadi atas data yang Anda kumpulkan, usahakan yang memang penting – penting saja dan tidak menyangkut informasi data diri pengunjung terlalu jauh. Misalnya meminta pengunjung mencantumkan NIK, password sosial media atau hal – hal bersifat privasi lainnya.

Tidak mencantumkan testimoni

Di era seperti sekarang, masyarakat yang akan membeli suatu produk sudah semakin pandai. Selain memerlukan informasi tentang suatu produk, mereka biasanya juga memerlukan informasi testimoni dari orang yang sudah pernah membeli atau memakai produk yang ditawarkan.

Karena itu jangan sampai lupa mencantumkan testimoni di halaman kunjungan. Tampilkan testimoni yang dapat memberikan impresif positif kepada orang yang membacanya sehingga dapat membuat pengunjung semakin tertarik dengan apa yang Anda tawarkan.

Bahasa yang tidak mudah dimengerti

Bahasa merupakan cara Anda berkomunikasi dengan audiens. Jadi pastikan gunakan bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti sesuai dengan target market Anda.

Itulah beberapa hal yang menjadi kesalahan membuat landing page dan wajib dihindari pemula. Anda yang akan membuat landing page, pastikan menghindari berbagai kesalahan di atas agar proyeksi landing page yang Anda buat dapat menjangkau target yang Anda inginkan.

Sumber :

Slot Dana

No More Posts Available.

No more pages to load.